a. Service Delivery
Mencakup proses yang dibutuhkan dalam penyampaian kualitas produk dan layanan kepada pelanggan, serta melihat pada proses jangka panjang yang terkait untuk peningkatan kualitas dari layanan yang sudah ada (updates & enchancement).
b. Service Support
Mencakup proses yang dibutuhkan dalam mendukung aktivitas sehari-hari (day-to-day support) serta aktivitas pemeliharaan yang sesuai dengan ketentuan dari layanan, termasuk diantara nya bantuan pembuatan data awal dan migrasi data produk pelanggan berdasarkan taxonomy (ilmu pengkategorian) data agar memudahkan pengoperasian aplikasi dari sisi pelanggan.
c. Information and Communication (ICT) Infrastructure Management
Mencakup tanggungjawab kami sebagai penyedia layanan terhadap infrastruktur yang berjalan demi kelancaran alur aktivitas aplikasi yang digunakan oleh Pelanggan. Diantaranya, jika ada kegiatan pemeliharaan (maintenance), serta masa penanggulangan yang berlangsung jika ditemukan masalah pada infrastruktur yang berdampak pada penggunaan aplikasi.
d. Manajemen Aplikasi
Menjelaskan bagaimana cara untuk mengelola aplikasi dari awal kebutuhan bisnis hingga seluruh tahap dalam sikluas hidup sistem kepada Pelanggan, serta memastikan bahwa aplikasi yang ditawarkan dan digunakan selaras dengan bisnis Pelanggan.
e. Manajemen Keamanan
Memberikan detil kepada Pelanggan mengenai proses perencanaan dan pengelolaan dari level keamanan bagi informasi dan layanan IT, termasuk seluruh aspek yang terkait dengan reaksi terhadapa insiden keamanan, penaksiran serta manajemen resiko dan kerentanan, dan implementasi dari tindakan penganggulangan.